Medical Peeling adalah perawatan wajah (atau badan) yang fungsinya adalah untuk mengelupas lapisan kulit paling atas secara kimiawi di mana cairan peeling akan dioleskan ke area wajah atau tubuh yang ditentukan, dan setelah 1-3 hari kulit akan mulai mengelupas dan terangkat. Peeling juga bisa mengatasi berbagai keluhan kulit seperti jerawat, flek hitam, kerutan, bopeng, dan lain-lainnya. Dengan pengelupasan lapisan kulit yang paling atas, wajah akan terlihat lebih cerah, glowing, dan halus dibanding sebelumnya.
Namun, karena peeling adalah treatment yang bisa dibilang high maintenance, ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum dan sesudah mengambil treatment ini. Maka dari itu, simak panduan ini agar hasil dari peeling bisa lebih maksimal:
Pada umumnya, pemakaian produk skincare dengan bahan aktif eksfolian seperti AHA/BHA sebelum treatment peeling aman-aman saja. Tetapi karena kulit akan lebih sensitif sesudah eksfoliasi, takutnya saat tindakan peeling, rasa cekat-cekit dan panas akan lebih kuat dari biasanya. Fungsi peeling adalah untuk mengeksfoliasi secara dalam, jika sudah ditumpuk dengan eksfoliasi tipis oleh produk-produk skincare, maka rasa sakit akan lebih terasa. Terutama untuk kalian yang masih pemula dan belum pernah peeling sebelumnya. Maka dari itu, lebih baik hindari produk skincare yang bersifat eksfolian setidaknya 2-3 hari sebelum treatment peeling untuk memastikan pengalaman peeling yang paling nyaman.
Jangan khawatir, peeling bisa dilakukan di semua tipe kulit, kok! Namun, cairan peeling akan bisa menyerap lebih dalam jika kulit di keadaan lembap. Alasannya hampir sama seperti point pertama. Kulit kering biasanya akan lebih sensitif daripada kulit yang lembap, dan bisa terasa lebih perih saat peeling. Karena itu, kami sarankan sebelum peeling, pakai moisturiser agar kulit kamu bisa menyerap cairan peeling secara lebih maksimal.
Produksi keringat di kulit bisa menghambat proses peeling, apalagi di tiga hari pertama setelah peeling. Selain bisa mengurangi penyerapan cairan peeling, berkeringat bisa merusak proses peeling saat keringat diusap dari wajah. Hari-hari pertama setelah peeling sangat penting, karena jika ada gesekan yang dapat menyebabkan pengelupasan secara pradini, maka berpotensi untuk menjadi hiperpigmentasi. Jadi sebaiknya hindari aktivitas yang dapat memproduksi keringat ya!
Sebenarnya inti dari larangan pakai makeup setelah peeling hampir sama seperti poin ketiga, yaitu untuk menghindari usapan atau gesekan yang dapat menyebabkan pengelupasan sebelum waktunya. Apalagi saat mengaplikasikan makeup dengan beauty sponge, makeup brush, bahkan jari, gesekan pada kulit tidak bisa dihindari. Oleh karena itu, pemakaian makeup harus dihindari agar bisa memastikan hasil yang paling maksimal setelah peeling.
Orang-orang juga sering kebingungan saat diberi tahu bahwa setidaknya tiga hari setelah peeling, lebih baik menghindari mencuci wajah dengan sabun cuci muka. Lagi dan lagi, hal ini untuk menghindari gesekan pada kulit yang dapat menyebabkan pengelupasan pradini, atau bahkan dapat menghapus sisa cairan peeling yang mungkin belum menyerap secara 100%. Inilah alasan mengapa dokter biasanya akan sarankan untuk hanya bilas dengan air tanpa mengusap wajah secara berlebihan.
Bagaimana, sudah jelas kan panduan sebelum dan setelah peeling ini? Poin-poin di atas adalah panduan yang paling basic; namun kalau ingin informasi yang lebih lengkap, kamu bisa langsung konsultasi online gratis dengan dokter kami atau kunjungi lokasi klinik Estetiderma terdekat untuk langsung konsultasi sekaligus melakukan treatment Medical Peeling! Tunggu apa lagi? Yuk, dapatkan kulit idealmu dengan Estetiderma sekarang!
Jika pori-pori besar sudah lama mengganggumu dan kamu ingin tahu cara terbaik untuk mengecilkan pori-pori, yuk, baca terus artikel ini!
18 September 2024Banyak hal yang bisa mengatasi jerawat sehingga tidak meninggalkan bekas jerawat. Cari tahu cara paling ampuh untuk mengatasi jerawat!
12 July 2024Chemical peeling dikenal sebagai treatment yang ampuh dalam mengatasi berbagai keluhan kulit, inilah ‘do’s and don’ts’ yang perlu diperhatikan.
31 May 2024Jadi treatment apa sih yang cocok untuk menjamin kulit glowing sampai silau? Pastinya Complete 4-in-1 Jet Peel, dong, treatment andalan dari banyak EstetiBesties untuk mengembalikan warna cerah dan kekenyalan kulitmu.
27 March 2024