Klinik kami operasional dengan prokes COVID-19. Lokasi >

4 cara ampuh untuk mencerahkan wajah berflek atau kusam

8 February 2022

Flek dan warna kusam adalah keluhan yang muncul saat terjadinya hiperpigmentasi di kulit kita. Warna gelap di kulit ini timbul karena adanya peningkatan melanin di dalam kulit, yang merupakan zat pigmen alami yang diproduksi tubuh saat kulit terkena sinar matahari, inflamasi ataupun perubahan hormon dan proses penuaan secara umum. Kalau kulitmu mengalami flek dan warna kusam, bagaimana cara mengatasinya? Yuk, baca sekarang!

 

1. Mulai dengan tabir surya

 

Pepatah mengatakan bahwa mencegah lebih baik daripada mengobati, dan kami setuju 100%. Cara yang paling mudah untuk mencegah warna kusam adalah dengan memakai tabir surya atau sunscreen setiap pagi (dan aplikasikan kembali setiap setidaknya 3 jam) dalam jumlah yang cukup. Ini karena saat terpapar sinar ultraviolet matahari, terutama jika tidak dilindungi, kulit akan mudah rusak, dan alhasil, tanda-tanda penuaan seperti flek, warna kusam dan garis-garis halus akan lebih cepat muncul.

 

Rekomendasi kami: Daily Protection Sunscreen for Oily Skin / Dry Skin yang bisa dipakai sebagai makeup base, atau UV Whitening Spray, yang sekaligus mengandung Niacinamide untuk mencerahkan kulitmu.

 

2. Eksfoliasi dengan skincare atau obat resep

 

Dalam mengobati flek atau warna kusam, hal yang perlu kamu lakukan adalah eksfoliasi – namun jangan salah, yang kami maksud bukanlah eksfoliasi dengan menggunakan scrub, tapi dengan menggunakan bahan aktif di dalam skincare atau obat resep. Saat mengeksfoliasi dengan bahan aktif, kamu akan mengelupas lapisan kulit paling atas (yang rusak dan kusam) dan membersihkan pori-pori dari kotoran dan sebum yang mengendap. Pastinya, lakukan eksfoliasi di malam hari ya, dan lindungi kulit dari sinar matahari dengan sunscreen di pagi harinya (ingat poin nomor 1!) untuk menghindari iritasi.

 

Rekomendasi kami: Skin Refining Serum yang mengandung glycolic acid, dan White Essence Night Cream yang mengandung retinol. Untuk obat resep dengan konsentrasi bahan aktif lebih tinggi, hubungi klinik Estetiderma terdekatmu dan konsultasi dulu untuk mendapatkan resep dokter.

 

3. Lakukan treatment di di klinik

 

Untuk kamu yang keluhan flek atau warna kusamnya sudah tidak bisa diatasi dengan skincare, mungkin sudah saatnya kamu berkunjung ke klinik kami. Klik di sini untuk lihat opsi treatment kami untuk kulit berflek atau kusam.

 

Rekomendasi kami: kombinasi treatment Medical Peeling dan Laser Anti Flek, yang dapat menarget flek-flek di wajah dan mengelupas dan meremajakan kulit secara menyeluruh, agar kulit baru yang tumbuh tampak lebih cerah, halus dan kenyal. Lihat lokasi klinik terdekatmu >

 

4. Tambahkan Vitamin C

 

Antioksidan yang terkandung dalam Vitamin C sudah terbukti sebagai bahan aktif yang bisa mencerahkan dan menjadi perisai tambahan untuk melindungi kulitmu dari radiasi sinar matahari.

 

Rekomendasi treatment kami: Skin Glow Injection; dan rekomendasi skincare: Skin Brightening Vitamin C Serum.

 

Ingin konsultasi online gratis dengan dokter klinik Estetiderma? Cari klinik terdekatmu dan hubungi via WhatsApp >

Artikel Terkait

Cara Mengecilkan Pori-Pori Wajah

Jika pori-pori besar sudah lama mengganggumu dan kamu ingin tahu cara terbaik untuk mengecilkan pori-pori, yuk, baca terus artikel ini!

18 September 2024

4 cara paling ampuh untuk mengatasi jerawat

Banyak hal yang bisa mengatasi jerawat sehingga tidak meninggalkan bekas jerawat. Cari tahu cara paling ampuh untuk mengatasi jerawat!

12 July 2024

5 tips yang wajib kamu ikuti sebelum dan sesudah treatment chemical peeling

Karena peeling adalah treatment yang high maintenance, ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum dan sesudah mengambil treatment ini!

9 July 2024

Do’s and don’ts: Informasi yang perlu kamu ketahui sebelum dan sesudah treatment Chemical Peeling

Chemical peeling dikenal sebagai treatment yang ampuh dalam mengatasi berbagai keluhan kulit, inilah ‘do’s and don’ts’ yang perlu diperhatikan.

31 May 2024