Klinik kami operasional dengan prokes COVID-19. Lokasi >

10 Jenis Buah Ini Memiliki Manfaat Kecantikan Yang Luar Biasa

1 January 2017
 
Siapa diantara kita yang tidak menyukai buah-buahan tertentu? Ah, pasti sebagian besar dari kita menyukainya. Buah-buahan mempunyai rasa yang enak dan manis, namun jangan lupakan kandungannya
Kandungan pada buah-buahan mampu membuat Anda semakin  sehat. Lalu apakah manfaat kesehatan saja yang bisa Anda dapatkan? Kabar baiknya, buah-buahan juga mempunyai manfaat kecantikan. Seperti yang ada di bawah ini:
1. StrawberryBuah-Buahan ini selain manis, ternyata juga di manfaatkan untuk kecantikan dan kesehatan yaitu dapat mengencangkan kulit karena banyak mengandung asam salisilat dan juga Vitamin C,B,E dan K yamg dapat meremajakan kulit.
2. NanasBuah Nanas punya manfaat bagi kecantikan dan kesehatan, yaitu dapat menyegarkan kulit wajah yang kusam, dan bermanfaat juga bagi kulit yang sering berkeringat. Nanas juga bisa mengangkat sel kulit yang mati di wajah, Serta dapat menghilangkan noda hitam.
3. ApelBuah apel bermanfaat untuk menyegarkan kulit wajah , selain itu juga dapat membantu untuk membersihkan serta mencerahkan kulit wajah yang terlihat kusam.
4. AlpukatAlpukat mengandung Vitamin yang kompleks sehingga sering digunakan sebagai bahan kosmetik kecantikan. serta dapat membantu melembabkan kulit, dan menghaluskan kulit pada wajah.
5. PepayaBuah pepaya sangat bermanfaat bagi kecantikan, yaitu dapat melembutkan kulit wajah, dan mengobati jerawat. Caranya adalah dengan membuat pepaya tersebut menjadi masker baik pada buah maupun dari daunnya.
6. Jeruk NipisJeruk nipis memiliki Vitamin E yang dapat dimanfaatkan sebagai pembersih kulit wajah, mengecilkan pori-pori pada wajah, menghilangkan minyak berlebihan pada wajah.
7. TomatBuah tomat dapat mencerahkan kulit wajah, mampu melindungi kulit dari sinar matahari, mengangkat sel kulit mati, menghilangkan flek hitam dan juga jerawat pada wajah. Tomat juga bisa dimanfaatkan sebagai penyembuhan mata serta juga bisa dimanfaatkan sebagai masker pada muka, melancarkan sistem pencernaan dan mencegah diabetes secara alami.
8. PisangPisang tidak hanya enak tapi juga dapat menguatkan lapisan pada perut serta membantu menurunkan kolestrol. Pisang juga mengandung antibiotik yang dapat melindungi dari infeksi. Selain itu, pisang sangat penitng untuk tekanan darah dan jantung sehat, dapat membantu mengatur hormon serta meredakan sakit perut saat menstruasi. Untuk kecantikan bisa digunakan untuk menghilangkan jerawat serta bekas luka yang bisa dimanfaatkan pada kulit pisang tersebut.
9. MentimunMentimun dapat dimanfaatkan untuk menyegarkan kulit wajah yang kusam, selain itu juga  dapat dimanfaatkan sebagai masker pada malam hari. Karena mentimun mampu mendinginkan wajah serta mata yang kelelahan karena aktivitas sehari-hari.
10. Mengkudu Buah Mengkudu juga memiliki banyak manfaat untuk kecantikan dan kesehatan yaitu Mengatasi Hipertensi, bisa mengobati Sakit Kuning, menyembukan batuk. Sedangkan untuk kecantikan buah mengkudu ini bermanfaat untuk mengatasi kulit yang bersisik.
Jadi, buah apa yang ingin Anda manfaatkan saat ini juga?

Artikel Terkait

7 tips untuk kulit cerah dan glowing saat Lebaran

Mau tau cara untuk menjaga kulit agar tetap cetar dan cerah untuk merayakan Lebaran? Sini, MinEst kasih tips!

25 March 2025

Jerawat di punggung muncul lagi? Ini cara mencegah dan menghilangkannya

Munculnya jerawat punggung bisa disebabkan oleh berbagai faktor. Berikut adalah beberapa cara untuk mencegah dan mengatasi jerawat punggung.

3 March 2025

Cara paling ampuh untuk mengecilkan pori-pori wajah

Sebenarnya, bagaimana cara mengecilkan pori-pori yang membesar? Jika kamu ingin tahu cara untuk mengecilkan pori-pori, baca artikel ini!

4 February 2025

Penyebab dan cara menghilangkan bekas jerawat

Jerawat sudah kempes cukup lama tapi bekasnya masih belum hilang juga? Yuk, bahas cara ampuh untuk mencegah terjadinya bekas jerawat!

3 February 2025